Kegiatan water sport biasanya hanya identik dengan seseorang yang ingin membentuk tubuhnya supaya lebih atletis dan proposional. Padahal saat menikmati liburan bersama keluarga dan sahabat, terutama di sebuah pulau seperti kepulauan seribu, kegiatan tersebut menjadi aktivitas menyenangkan yang dapat dilakukan

Perairan di kepulauan seribu bisa dikatakan sangat jernih dan dipastikan terjaga kebersihannya, maka tidak heran jika banyak wisatawan berani dan terus menerus bermain di perairannya. Selain segar, ternyata melaksanakan kegiatan olahraga air memberikan pengalaman menarik selama berlibur di kepulauan seribu.

Mengapa Water Sport Menyenangkan

Sebenarnya di kepulauan seribu tidak hanya sebatas melakukan kegiatan water sport saja, melainkan banyak aktivitas dapat dilakukan tergantung pilihan para wisatawan. Namun dikarenakan dominasi dari kepulauan seribu adalah perairan, maka sangat disayangkan jika tidak memanfaatkan hal tersebut untu melakukan water sport.

Saat melakukan water sport, terutama di kepulauan seribu, para pengunjung pasti akan merasakan hal yang menyenangkan dan ingin terus melakukannya. Mengingat sedang menghabiskan waktu liburan, maka tidak ada salahnya untuk menjajal seluruh kegiatan olahraga air. Berikut alasan mengapa water sport menyenangkan.

Bersentuhan dengan Air

Saat bersentuhan dengan air akan memberikan sensasi dingin dan segar secara bersamaan. Meskipun di bawah sinar terik matahari, namun hal tersebut dapat segera sirna, karena tersentuh oleh air saat melakukan water sport.

Melatih pergerakan otot dan Tulang

Dikarenakan pergerakan di air jauh lebih lambat dan berat, maka water sport tidak hanya menyenangkan untuk dilakukan, namun memberikan manfaat untuk para wisatawan. Diantaranya adalah mampu melatih pergerakan otot-otot yang kaku serta nyeri sendi.

Media hiburan

Siapa yang tidak suka bermain? Dengan melakukan aktivitas water sport, para wisatawan dapat terus bermain sampai puas di perairan. Mulai saja seperti balapan renang atau bermain volley air juga dapat dilakukan.

Aktivitas Water Sport di Kepulauan Seribu

Saat berada di kepulauan seribu, terutama yang belum pernah sekalipun melakukan kegiatan water sport, tidak perlu merasa bingung karena banyak sekali hal yang dapat dilakukan disini. Tidak perlu mengkhawatirkan mengenai peralatan untuk water sport, karena biasanya pihak pengelola sudah menyediakannya.

Kegiatan olahraga air yang paling populer terdiri dari tiga, yaitu Diving, Snorkeling dan Banana Boat. Siapapun yang mengunjungi kepulauan seribu wajib untuk mencoba tiga aktivitas ini.  Penasaran seperti apa kegiatan olahraga water sport di kepulauan seribu? Berikut ini penjelasannya.

Diving

Jika sudah mahir melakukan olahraga dan ingin mengetahui lebih dalam mengenai perairan laut kepulauan seribu, tidak ada salahnya memilih aktivitas diving. Dengan peralatan gas sebagai alat bantu pernapasan memberikan bantuan kepada para wisatawan, untuk terus berenang hingga mencapai kedalaman 300 meter.

Snorkeling

Hampir sama seperti Diving, namun yang membedakannya adalah jarak penyelaman, untuk orang-orang yang melakukan Snorkeling hanya mencapai 3 meter saja. Hal ini dikarenakan alat pernapasannya sangat sederhana tanpa menggunakan pakaian khusus untuk melakukan penyelaman ke dalam perairan lebih jauh lagi.

Banana Boat

Ini merupakan kegiatan olahraga air yang sepertinya paling diminati oleh wisatawan saat mengunjungi Pulau pramuka di kep seribu. Di bantu dengan jet ski, banana boat ditarik dengan kekuatan maksimal dan pada pertengahan perairan, seluruh wisatawan dijatuhkans secara bersama-sama. Cukup menarik, bukan?.

Itulah kegiatan olahraga air yang bisa dilakukan di wisata alam ini, yaitu kepulauan seribu. Menghabiskan waktu liburan dengan mengenal langsung alam sekitar akan memberikan kenyamanan dan ingin terus kembali ke kepulauan seribu. Jadi, jenis kegiatan water sport apa yang Anda akan mainkan ketika berlibur di kepulauan seribu?